Bandung, 5 Maret 2025 – Podcast “AJIB (ASN Jabar Ikut Bicara)” kembali hadir dengan episode terbarunya bertajuk “Membangun Karir ASN Jabar yang unggul: Inovasi Assessment.” Podcast ini menghadirkan Berry Pribadi, S.Sos., M.M., Analis SDM Aparatur Ahli Muda dari BKD Provinsi Jawa Barat, yang juga merupakan tim pengembangan aparatur dan pengelola Assessment, sebagai narasumber utama.
Dalam podcast tersebut, Berry Pribadi memaparkan pentingnya penilaian kompetensi dan pengembangan aparatur dalam membangun Sumber Daya Manusia (SDM) ASN yang unggul di Jawa Barat. Salah satu inovasi yang dibahas adalah perubahan nama layanan menjadi ‘Pengembangan Aparatur dan Penilaian Kompetensi’, yang mencerminkan fokus pada pembinaan karier ASN melalui proses assessment yang transparan dan terukur.
Berry juga menjelaskan perjalanan Grha Merit, yang dibangun sejak 2016 sebagai pusat asesmen dan pembelajaran sistem merit dalam pengelolaan SDM ASN, hingga akhirnya diresmikan pada 2024 dengan status akreditasi A. Kini, Grha Merit berperan sebagai Center of Excellence, tidak hanya untuk ASN di lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Barat, tetapi juga terbuka bagi ASN di seluruh Indonesia.
“Asesor harus mengetahui bagaimana perkembangan karier ASN dengan melihat hasil assessment dan akan kami kembangkan kembali melalui feedback yang tepat melalui layanan ‘ASMARA’ (Asesor Pembantu ASN Jabar Juara), sehingga setiap ASN dapat mengetahui potensi diri dan merencanakan kariernya dengan lebih baik,” ujar Berry Pribadi.
Selain assessment, podcast ini juga membahas mengenai Talent Box, yaitu penilaian berdasarkan kualifikasi dan kompetensi ASN, khususnya pada soft skill. Melalui kolaborasi dengan BPSDM, pegawai akan mendapatkan pengembangan kompetensi yang terarah dan sesuai kebutuhan.
Berry menambahkan bahwa Assessment of Center ini memiliki personel terkualifikasi, siap mendukung pembinaan karier ASN dengan pendekatan yang profesional dan berorientasi pada transparansi.
“Dengan adanya Assessment of Center, ASN Jabar diharapkan dapat terus berkembang dan siap menghadapi tantangan di era mendatang berdasarkan kualifikasi dan kompetensinya,” jelasnya.
Melalui episode ini, podcast “AJIB” tidak hanya menjadi media edukasi, tetapi juga memperkuat komitmen Pemerintah Provinsi Jawa Barat dalam mendukung pengembangan karier ASN melalui assessment dan implementasi sistem merit.
Podcast “AJIB” merupakan inisiatif dari BKD Pemerintah Provinsi Jawa Barat untuk menciptakan ruang diskusi interaktif bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) dan masyarakat. Dengan berbagai tema menarik dan relevan, “AJIB” diharapkan mampu menjadi media informasi sekaligus inspirasi dalam meningkatkan pelayanan publik dan pengetahuan masyarakat.
Untuk mengetahui informasi lebih mendalam mengenai inovasi assessment, strategi pengelolaan Talent Box, dan tips pengembangan karier ASN, simak episode lengkap Podcast “AJIB” melalui kanal YouTube BKD Jawa Barat.
(Humas BKD Jabar)